9 Manfaat Ikan Gindara untuk Kesehatan dan Diet
Ikan gindara, mungkin banyak yang kurang mengenal nama ikan ini. Ikan gindara sendiri merupakan salah satu jenis ikan laut atau air asin yang mirip seperti ikan tongkol. Namun ikan gindara di alam bebas mampu mencapai berat hingga 50 kg lebih. Ikan ini juga dikenal dengan istilah ikan setan, karena warna dan bentuknya yang terkesan menyeramkan. Selain itu ikan ini juga memiliki sisik yang berwarna hitam dan tajam.
Keberadaan Ikan Gindara di Indonesia
Selain sering disebut dengan ikan setan, beberapa daerah di Indonesia menyebut ikan ini sebagai ikan para raja atau Opu. Untuk level internasional sendiri, ikan gindara memiliki nama ikan escolar atau ikan escobar. Ikan gindara ini merupakan jenis ikan yang terkenal galak ketika dipancing, dan dapat menyeret perahu nelayan apabila ukurannya besar sekali. Di Indonesia sendiri, jenis ikan gindara dapat ditemukan pada perairan Sulawesi, yaitu di daerah kepulauan Selayar dan merupakan salah satu jenis ikan yang langka. Tidak heran, jika hasil olahan ikan gindara ini diolah dengan jenis masakan khas Makassar, seperti gulai dan masak kuning.
Seperti manfaat makanan laut lainnya, ikan gindara sendiri banyak memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh jika dikonsumsi. Berikut ini beberapa manfaat dari ikan gindara bagi kesehatan tubuh kita :
1. Meningkatkan fungsi kekebalan tubuh
Bagian dari ikan gindara yang memiliki fungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh adalah minyak ikannya. Kandungan dari manfaat minyak ikan gindara ini, akan membuat tubuh menjadi lebih sulit terserang beberapa jenis penyakit, yang menyerang fungsi imun seperti :
- Influenza
- Batuk
- TBC
- Sesak nafas dan asma
- Sakit kepala dan pusing
- Demam
2. Memberikan perlindungan dari kanker
Minyak ikan gindara dinilai dapat memberikan perlindungan dari kanker di dalam tubuh. Tidak disebutkan secara spesifik jenis kanker apa yang dapat dicegah oleh minyak ikan gindara, namun yang pasti jenis kanker yang menyerang sistem kekebalan tubuh. Salah satunya jenis kanker kelenjar getah bening, yang dapat dicegah dengan menggunakan minyak ikan gindara.
3. Menyembuhkan tifus dan demam berdarah
Minyak ikan gindara ni dapat membantu mempercepat penyembuhan dari penyakit tifus dan demam berdarah pada pasien. Hal ini disebabkan karena minyak ikan gindara dapat meningkatkan jumlah trombosit di dalam tubuh, dan pastinya dapat membantu menyembuhkan penyakit tifus dan demam berdarah, dimana pasiennya mengalami kekurangan trombosit.
4. Mengandung lemak tak jenuh
Ikan gindara juga memiliki kandungan lemak tak jenuh yang cukup tinggi, terutama pada bagian minyak ikan gindara. Minyak ikan gindara memiliki kandungan lemak tak jenuh yang dapat berfungsi sebagai :
- Penurun kandungan kolestrol
- Rendah kolestrol
- Mencegah terjadinya penyakit kronis, seperti jantung
5. Mengandung DHA
Ikan gindara ternyata juga memiliki kandungan DHA atau asam lemak ganda yang tinggi. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa ikan gindara memiliki kandungan DHA atau asam lemak ganda sebesar 1.98 persen dari total berat ikan tersebut. DHA yang terkandung di dalam ikan gindara ini bermanfaat untuk :
- Membantu perkembangan otak dan perkembangan kognitif
- Baik pada masa pertumbuhan anak
- Membantu mengembangkan kemampuan janin pada masa kandungan
6. Kandungan Omega 3
Sama seperti manfaat ikan laut lainnya, ikan gindara ini juga memiliki manfaat omega 3 yang sangat tinggi. Walaupun tidak sebanyak yang ada pada manfaat ikan salmon. Namun demikian, kandungan omega 3 yang terdapat pada ikan gindara berguna untuk memenuhi kebutuhan harian omega 3. Berikut ini adalah beberapa manfaat dari omega 3 bagi kesehehatan tubuh kita :
- Dapat menjaga kesehatan mata
- Menjaga kesehatan jantung
- Mencegah terjadinya beberapa penyakit kronis
- Meningkatkan kemampuan kognitif individu
7. Kaya akan Omega 9
Salah satu kandungan unik yang terdapat pada ikan gindira adalah adanya kandungan omega 9 yang ada di dalam daging ikan gindira. Kandungan omega 9 ini memiliki peran yang cukup penting bagi kesehatan tubuh, antara lain sebagai salah satu zat yang berperan sebagai penurun kadar kolestrol di dalam tubuh anda.
8. Protein
Ikan gindara juga memiliki kandungan protein. Walaupun memang tidak banyak dan tidak sebesar jenis ikan laut lain yang memiliki kandungan protein yang tinggi, namn paling tidak kandungan protein ikan gindara ini dapat membantu mencukupi kebutuhan protei tubuh sehari-hari. Berikut ini beberapa manfaat protein bagi tubuh :
- Menjaga ketahanana dan kekuatan tubuh
- Meningkatkan masa otot
- Menjaga kesehatan otot
- Memperkuat tubuh
9. Mencairkan dan menguraikan lemak
Salah satu manfaat ikan gindara ini adalah dapat membantu pemecahan lemak tubuh dan mengeluarkannya dari tubuh melalui kotoran. Hal ini merupakan salah satu keunggulan dari ikan gindara, dan biasanya ketika mengkonsumsi ikan gindara, anda akan mengalami beberapa gejala, seperti :
- Mual
- Sakit perut
- Mulas
- Buang-buang air
Beberapa penelitian mengatakan bahwa gejala – gejala yang dialami di atas merupakan salah satu tanda bahwa lemak di dalam tubuh sedang terurai dan mengalami proses pengeluaran melalui dubur.
Pengolahan Ikan Gindara
Untuk mengolah ikan gindara, ada baiknya dimasak dengan cara diberi kuah, namun tidak disarankan untuk digoreng atau dibakar. Hal ini dilakukan untuk menjaga kandungan lemak pada ikan gindara yang memiliki manfaat tubuh. Lemak ikan gindaa ini akan habis apabila digoreng atau dibakar dan khasiat alaminya akan berkurang. Itulah beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari mengkonsumsi ikan gindara bagi kesehatan tubuh.
Manfaat ikan gindara juga banyak dikonsumsi bagi orang-orang yang ingin menurunkan berat bada. Hal ini juga cukup baik, mengingat daging daun gindara ini mengandung protein tinggi namun sangat rendah kalori
Tidak ada komentar:
Posting Komentar